Taman Sriwedari

< meta name = "keyword" content = "tamansriwedarisolo solosriwedari tamansriwedarisurakarta surakartasriwedari tamansolo tamansurakarta tamansriwedari">
< meta name = "description" content = "taman yang cocok untuk liburan bersama keluarga dan sahabat cocok untuk foto foto bagi kalian yang suka hunting foto">
Taman Sriwedari terletak di kecamatan Laweyan kota Solo Jawa Tengah, didirikan pada masa pemerintahan Paku Buwono X tahun 1877. Taman ini dulu sering disebut sebagai “Kebon Rojo “ atau Taman Raja karena dulu taman ini dijadikan sebagai tempat peristirahatan para raja. Dan tempat rekreasi untuk mencari hiburan dan menikmati budaya Jawa asli misalnya pada malam selikuran. Di taman ini juga pernah terselenggara PON pertama pada tahun 1948.
Di depan Taman Sriwedari terdapat sebuah panggung yang tumbuh pohon beringin yang rindang dan di atas panggung terlihat sepasang meriam yang kerap kali di jadikan sebagai panggung pertunjukan setiap ada event. Disini juga merupakan hot spot area jadi sering dimanfaatkan anak- anak muda untuk nongkrong hot spot an atau sekedar menikmati makanan yang terdapat di sepanjang jalan  dan sekedar mengambil foto.

Di dalam kompleks taman ini juga terdapat sebuah atraksi yang terkenal yaitu wayang orang di GWO. Gedung Wayang Orang (GWO) Sriwedari adalah sebuah gedung pertunjukan wayang orang yang ada di Taman Sriwedari. Tempat ini menyajikan seni pertunjukan daerah wayang orang yang menyajikan cerita wayang berdasarkan pada cerita Ramayana dan Mahabarata. Pada kesempatan tertentu juga digelar cerita-cerita wayang orang gabungan antara wayang orang sriwedari dengan wayang orang RRI Surakarta dan bahkan dengan seniman-seniman wayang orang Jakarta, Semarang, ataupun Surabaya.
Taman Sriwedari buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 22.00 WIB. Harga tiket masuknya pun cukup murah, yaitu Rp3.000,00 (tiga ribu rupiah) saja.

 Untuk rute jalan Klik disini

Posted by : Ismi & Siti (anggota Ainun, Ismi & Siti)
Previous
Next Post »
0 Komentar